Membuat konten artikel SEO di blog terdapat aturan dan struktur yang harus dipahami, salah satunya soal meta description/deskripsi.
Bagian yang seringkali tidak begitu diperhatikan oleh para blogger, padahal meta ini memiliki peran yang cukup penting untuk menarik klik dari para pengunjung.
Nah, melalui artikel ini Anda akan mempelajari bagaimana manfaat dan tips menulisnya secara efektif.
Kenali Dulu Apa Itu Meta Tag
Dalam penulisan konten SEO terdapat beberapa komponen yang harus diperhatikan, salah satu diantaranya Meta Tag.
Meta Tag sendiri adalah deskripsi singkat yang bisa dilihat melalui hasil pencarian di saat mencari suatu kata kunci di mesin pencari seperti Google.
Definisi lain juga mengartikan meta tag sebagai deskripsi dari isi konten tersebut. Dengan ini, Meta tag juga menjelaskan isi konten yang dibuat pada mesin pencarian.
Meskipun bukan menjadi satu-satunya faktor yang dapat menentukan peringkat atau trafik pada mesin pencari, tetapi penggunaan meta tag sangat direkomendasikan agar konten Anda bisa lebih friendly terhadap indeks mesin pencari.
Sebagai salah satu teknik SEO, menggunakan meta tag dapat mengoptimasikan konten web muncul di halaman pertama pencarian.
Sebetulnya, meta tag ini tidak berada dalam konten, melainkan di bagian head di halaman source code yang ditulis dengan bentuk HTML di header website.
Tidak hanya ditampilkan pada halaman konten, tetapi juga diolah oleh mesin pencari melalui browser, contohnya menampilkan hasil mesin pencari, halaman konten, dan lainnya.
Jika Anda user WordPress, Anda bisa menggunakan plugin SEO, sehingga walaupun tidak memiliki wawasan mengenai HTML Anda tetap bisa mengatur meta tag secara mudah.
Nah, meta tag sendiri terbagi menjadi tiga bagian, yakni meta title (tag title), meta description, serta meta keyword.
Ketiganya ini memiliki posisi yang berbeda-beda. Namun, untuk kali ini kita akan membahas tentang Meta Description/Deskripsi dahulu.
Jadi, Apa Itu Meta Description?
Secara umum, Meta Description (Meta Deskripsi) ialah deskripsi singkat atau rangkuman dari isi konten yang muncul pada halaman hasil mesin pencari.
Keberadaan meta deskripsi ini muncul tepat di bawah meta title atau judul konten. Bisa dibilang, meta deskripsi ini masih menjadi bagian dari HTML.
Menurut Yoast, tujuan pembuatan meta deskripsi sangatlah sederhana yakni agar pengguna atau audiens yang menelusuri mesin pencarian seperti Google melakukan klik pada postingan konten tersebut.
Dengan ini bisa disimpulkan bahwa Meta Description adalah salah satu penunjang bagi website/blog untuk mendapatkan banyak klik di halaman mesin pencari.
Anda harus bisa menulis meta deskripsi dengan baik untuk menjaga peluang dalam menjaring trafik lebih banyak lead maupun pengunjung.
Seperti yang telah disinggung sebelumnya, Meta Deskripsi ini bagian dari HTML, di mana bentuk asli kode HTML-nya ini berupa:
<head>
<meta name=”description” content=”Isi meta description.”>
</head>
Meski demikian, untuk bisa membuat meta deskripsi Anda tidak harus berkutat dengan kodenya. Sebab saat ini blog telah teroptimasi langsung, semisalnya pada blog WordPress.
Kegunaan Meta Description
Secara umum, berikut ini kegunaan meta deskripsi yang perlu diketahui oleh para blogger atau pemilik bisnis website:
Mendapatkan Klik dari Banyak Pengguna
Judul konten merupakan hal pertama yang dilihat oleh kebanyakan pengguna yang melakukan pencarian suatu topik pembahasan di mesin pencari.
Namun di sisi lain judul saja belum cukup, kita juga akan memilah-milah terlebih dahulu mengenai apa yang ditawarkan oleh konten-konten yang tersaji di halaman hasil pencarian tersebut.
Biasanya di sini kita akan terfokus pada deskripsi kontennya. Jadi, semakin menarik meta deskripsi suatu konten, maka peluang klik atau istilahnya click-through rate akan semakin besar.
Meskipun meta deskripsi tidak memiliki pengaruh langsung terhadap SEO, tetapi jumlah klik ini menjadi pengaruh besar untuk menaikkan ranking konten Anda.
Contohnya, ketika Anda sedang mencari tahu resep dessert yang mudah dibuat, maka otomatis Anda pun akan mencari isi konten yang menawarkan berbagai resep yang variatif dan mudah.
Contoh meta deskripsinya: Yuk, buat penutup hidangan melalui 5 resep dessert kali ini dengan bahan baku yang gampang di cari di dapur.
Upaya Meningkatkan Relevansi Konten
Umumnya dalam meta deskripsi akan ditemukan beberapa kata yang bercetak tebal (di-bold), yang mana kata-kata ini adalah keyword yang dicari oleh pengunjung. Kata yang tercetak tebal juga menunjukkan relevansi topic yang sedang Anda cari tersebut.
Contoh saja ketika Anda mencari topik ‘cara membuat meta desk’, maka secara otomatis Anda juga akan melihat meta deskripsi bercetak tebal ‘Meta desk’ atau lengkapnya ‘Cara Membuat Meta Desk mudah dengan beberapa langkah saja.’
Dengan ini, Anda perlu berhati-hati dalam membuat meta deskripsi, pastikan Anda membuat deskripsi sesuai dengan isi konten yang Anda buat dan banyak dicari oleh pengguna.
Sarana Promosi Konten Media Sosial
Siapa sangka meta deskripsi juga dapat digunakan untuk mempromosikan konten media sosial? Ya, tidak hanya digunakan pada postingan blog saja, meta deskripsi juga dapat dimuat pada platform media sosial.
Contohnya, platform media sosial Facebook yang sudah menggunakan meta deskripsi untuk meringkas konten yang Anda bagikan.
Di mana deskripsi tersebut akan muncul apabila pengguna membagikan konten blog. Bahkan bukan hanya konten blog saja, Facebook juga biasa menampilkan meta deskripsi pada konten iklan.
Dengan demikian, meta deskripsi tidak hanya bekerja untuk mendapatkan jumlah klik di mesin pencari, tetapi juga di platform sosial media.
Bagaimana Tips dan Cara Penulisan Meta Description?
Meski sangat sederhana, tetapi pembuatan meta deskripsi yang kurang efektif juga bisa menghilangkan peluang blog untuk mendapatkan jumlah klik yang banyak.
Maka dari itu, cobalah perhatikan beberapa tips menulis meta deskripsi di bawah ini:
Buat Kalimat yang Relevan/Berkaitan
Seperti yang telah disinggung sebelumnya meta deskripsi adalah bagian yang memuat ringkasan dari isi konten yang dibuat. Maka dari itu, buatlah kalimat deskripsi yang benar-benar menggambarkan isi konten Anda.
Jangan sampai membuat deskripsi yang klik bait, tidak didasarkan pada isi sebenarnya. Sebab ini bisa mengundang kekecewaan pengunjung.
Contohnya konten yang ditulis secara keseluruhan membahas topik cara membangun blog dengan konten berkualitas, maka Anda bisa menuliskan meta deskripsi yang serupa juga seperti:
Bangun blog Anda sekarang dengan mengandalkan konten SEO berkualitas, dan peroleh rank terbaiknya!
Perhatikan Maksimum dan Minimum Karakternya
Perlu diingat bahwa meta deskripsi hanyalah ringkasan atau penjelasan singkat, maka dari itu perhatikan jumlah karakter yang ditulis.
Lantas, sebetulnya berapa jumlah karakter maksimum untuk meta description di SEO? Berdasarkan karakter maksimum SEO ditulis di bawah 155 karakter.
Hal ini bertujuan agar hasil penelusuran di mesin pencari dapat menampilkan keseluruhan teks yang Anda tulis. Jika meta deskripsi terlalu panjang, otomatis mesin pencari tidak bisa menampilkan keseluruhannya, alias akan terpotong.
Untuk itu, buatlah meta deskripsi secara singkat, padat, dan jelas, sehingga pengguna ikut tertarik untuk mengklik dan mengunjungi website Anda.
Gunakan Kalimat Aktif atau Persuasif
Meskipun meta deskripsi memuat penjabaran dari isi konten yang dibuat, cobalah untuk tidak membuat penjelasan yang membosankan. Meta deskripsi yang dibuat dengan penuh kalimat pasif mungkin akan terlihat biasa saja.
Maka dari itu, berusahalah untuk menggunakan kalimat aktif dan persuasif pada meta deskripsi, sehingga terlihat lebih menarik. Dengan demikian, pembaca pun akan lebih penasaran untuk mengklik konten blog Anda.
Contoh: Raih trafik blog Anda sekarang juga dengan melakukan langkah strategi konten SEO berkualitas di bawah ini.
Memberikan Solusi/Manfaat
Banyak kasus terjadi di mana user melakukan klik ‘Back’ di halaman konten ketika mereka menyadari bahwa konten yang tersaji tidak sesuai harapan atau tidak memberikan solusi yang dicarinya.
Itulah kenapa dalam membuat meta deskripsi Anda harus menulis kalimat yang relevan dengan konten Anda. Anda juga bisa memberikan deskripsi secara jelas tentang benefit yang akan diperoleh setelah membaca konten tersebut.
Meta deskripsi sendiri memberikan peluang dan kesempatan penting untuk memperlihatkan seberapa kualitas konten yang ditawarkan. Contoh meta deskripsinya bisa dilihat di contoh sebelumnya.
Masukkan Keyword dan Jangan Spam!
Salah satu teknik penempatan keyword dalam penulisan SEO ialah di bagian meta deskripsi. Keyword yang terselip dalam meta deskripsi memudahkan Google untuk mengindeks konten Anda.
Untuk memudahkan pengguna melihatnya di mesin pencari, sebaiknya tulis keyword di bagian paling awal.
Neil Patel menjelaskan bahwa penempatan Keyword dalam meta deskripsi membantu menarik para pengunjung.
Hal ini jugalah yang menjadi alasan mengapa keyword dalam meta deskripsi akan dicetak tebal dalam mesin pencari. Meski demikian, Anda juga tidak boleh spam keyword di meta deskripsi, cukup satu kali penyebutan saja, ya.
Contoh Penulisan Meta Tag Description
Dari beberapa penjelasan diatas, Anda juga sudah bisa menemukan beberapa contoh meta deskripsi yang benar.
Nah untuk memperjelas kembali tanpa membaca ulang dari atas, berikut daftar contoh penulisan meta description yang benar:
- Yuk, buat penutup hidangan melalui 5 resep dessert kali ini dengan bahan baku yang gampang di cari di dapur.
- Temukan cara membuat Meta Deskripsi mudah dan cepat dengan beberapa langkah saja
- Bangun blog Anda sekarang dengan mengandalkan konten SEO berkualitas, dan peroleh rank blognya!
- Raih trafik blog Anda sekarang juga dengan melakukan langkah strategi konten SEO berkualitas di bawah ini.
Demikian itulah penjelasan kali ini perihal penggunaan meta deskripsi dan cara menulisnya dengan benar. Diharapkan, setelah mempelajari poin di atas, Anda dapat menyajikan meta deskripsi yang potensial.