Ingin mendapatkan penghasilan tambahan hingga jutaan rupiah? Ada salah satu program marketing yang mana brand nantinya memberikan komisi tertentu saat berhasil menjual produknya, program tersebut yakni bernama TikTok Affiliate.
Nah, bagi yang masih awam dengan TikTok afiliasi, berikut ini terdapat penjelasan tentang program dari TikTok ini dan cara kerjanya. Yuk, simak informasinya di bawah ini!
Apa itu Tiktok Affiliate?
TikTok Affiliate adalah program yang memberikan kesempatan content creator menjual produk seller untuk mendapat keuntungan. Artinya, program ini menjadi ajang kolaborasi antara kreator dan pemilik toko atau produk barang.
Bagi seller atau penjual, program affiliasi ini bisa menjadi kesempatan dan strategi dalam meningkatkan penjualan produk. Sementara bagi para kreator bisa menjadi lahan untuk menambah penghasilan atau passive income.
Apalagi jika kerjasama ini berjalan baik, kamu bisa mendapatkan cuan besar dan bahkan program ini bisa menjadi sumber utama pemasukan. Menarik bukan?
Nah, bagi seller atau konten kreator yang ingin bergabung di program affiliate, maka harus memahami cara kerja program ini agar hasilnya maksimal mendapatkan cuan. Informasi lebih lanjut, simak uraian lengkapnya berikut ini.
Cara Kerja TikTok Affiliate
Pada dasarnya, cara kerja TikTok Affiliate tidak jauh berbeda dengan program afiliasi lainnya. Program ini mengharuskan kreator membuat promosi produk milik seller atau penjual melalui konten yang mereka buat di platform TikTok.
Ketika kreator mempromosikan produk seller, biasanya akan muncul ikon keranjang kuning pada konten yang mereka buat. Jika ada orang yang membeli produk melalui link afiliasi yang terpaut, maka akan ada reward yang kreator peroleh.
Jadi sederhananya, program ini hampir sama dengan reseller ataupun dropship. Hanya saja, kreator akan mendapatkan keuntungan dari hasil penjualan berupa komisi. Penentuan besaran komisi tergantung dari peraturan yang berlaku.
Berikut ada empat pihak yang terlibat dalam program afiliasi yang perlu kamu ketahui. Keempatnya saling keterkaitan dalam program, yaitu antara lain:
- Merchant, yaitu pihak penyedia produk yang akan dijual.
- Affiliate network, yaitu pihak yang menjadi jembatan antara merchant dan affiliate marketer. Pihak merchant biasanya akan melakukan kerjasama dengan pihak yang ingin mengumpulkan katalog produk, kemudian mereka berikan ke kreator.
- Affiliate marketer dan kreatif, yaitu pihak yang mempromosikan produk merchant melalui akun TikTok yang mereka miliki.
- Consumer, yaitu orang yang membeli produk melalui link atau kode yang tersedia pada konten yang dibuat oleh kreator.
Jika tertarik bergabung dalam program affiliate, maka penting memahami cara kerjanya. Nantinya Anda akan lebih mudah menjual atau mempromosikan produk seller, sehingga Anda pun bisa mendapat komisi dari penjualan.
Syarat Mendaftar TikTok Affiliate
Sebenarnya untuk mengikuti program TikTok Affiliate cukup mudah. Anda cukup memiliki akun TikTok. Selanjutnya mendaftarkan diri dengan memenuhi persyaratan yang ditentukan. Adapun syarat pendaftarannya sebagai berikut:
1. Membuat Akun TikTok Shop
TikTok Shop adalah salah satu fitur yang digunakan untuk berjualan, di mana di dalamnya sudah tersedia fitur pembelian, pembayaran, dan promosi. Melalui akun khusus berjualan ini akan lebih mudah untuk menjual produk seller.
Meski pada program afiliasi ini tidak menjual produk sendiri, namun tetap membutuhkannya sebagai media berjualan. Dengan akun ini pula, Anda pun akan lebih mudah melakukan proses pendaftaran program afiliasi yang tersedia.
2. Memiliki Rekening Pribadi
Rekening pribadi adalah rekening atas nama sendiri yang valid. Fungsi rekening ini nantinya untuk menyalurkan komisi yang Anda peroleh dari hasil berjualan produk seller. Komisi akan masuk ke rekening Anda yang telah terdaftar.
Oleh karena itu, pastikan Anda sudah memiliki rekening sendiri dan inputkan data rekening ini saat proses pendaftaran, Jika belum memiliki rekening, maka Anda bisa membuatnya terlebih dahulu yang prosesnya cukup mudah.
3. Persyaratan Tambahan
Syarat tambahan ini tergantung kebijakan pemilik toko ataupun platform yang menyediakan program afiliasi. Adapun salah satu syarat tambahan ini berupa jumlah followers yang harus kreator miliki pada akun media sosial.
Biasanya kreator bisa mengikuti program afiliasi ketika memiliki jumlah followers minimal 1.000. Namun, jumlah followers ini bukan patokan karena setiap toko ataupun platform memiliki ketentuan yang berbeda terkait followers.
Persyaratannya mudah bukan? Anda hanya cukup memiliki akun dan rekening pribadi. Akun digunakan untuk membuat konten produk yang akan Anda promosinya. Setelah mendapat komisi, maka komisi akan masuk ke rekening Anda.
Cara Daftar TikTok Affiliate
Setelah memenuhi semua persyaratan untuk menjadi afiliasi untuk mendapat penghasilan, selanjutnya Anda bisa mengikuti langkah-langkah untuk pendaftaran. Ada dua cara daftar TikTok Affiliate, yaitu untuk kreator dan seller. Yuk, simak!
1. Pendaftaran untuk Kreator
Berikut adalah panduan cara mendaftarkan diri menjadi bagian afiliasi TikTok untuk kreator. Proses pendaftarannya mudah karena dilakukan secara online. Berikut caranya:
- Kunjungi situs seller-id.tiktok.com/account/welcome
- Selanjutnya daftar atau login memakai akun kreator
- Simak dan setujui beberapa syarat dan ketentuan
- Setelah itu, klik Authorized untuk persetujuan
- Melengkapi semua data yang ada dengan benar
- Centang pernyataan di halaman informasi dasar
- Selanjutnya verifikasi KTP dan selfie dengan KTP
- Klik Simpan dan tunggul email balasan dari TikTok
- Jika berhasil registrasi, pilih pengaturan dan privasi
- Pilih menu TikTok Shop, tambahkan produk afiliasi
- Pilih produk dengan link dari TikTok Shop
- Lihat komisi yang Anda peroleh saat promosi produk
2. Pendaftaran untuk Seller
Jika Anda merupakan seller atau pemilik toko yang ingin menawarkan produk dari kreator, maka bisa melakukan pendaftaran untuk promosi produk sebagai berikut:
- Langkah pertama Kunjungi situs seller-id.tiktok.com
- Silahkan login dengan akun TikTok Anda miliki
- Selanjutnya masuk ke halaman TikTok Shop Affiliate
- Kemudian pilih Program, lalu pilih Program Toko
- Silahkan buat dan pilih jenis komisi untuk kreator
- Tentukan jumlah persentase komisi untuk kreator
- Klik Kirim untuk validasi toko ikut program afiliasi
- Hentikan program jika ingin berhenti program afiliasi
Dari dua cara pendaftaran di atas, baik kreator maupun seller memiliki kesempatan untuk mendapatkan penghasilan dan keuntungan besar. Apalagi jika terbiasa membuat konten menarik, maka promosi jualan akan lebih mudah.
Strategi Promosi TikTok Affiliate
Pada dasarnya, agar produk jualan Anda bisa menarik minat pembeli melalui program afiliasi cukup dengan membuat konten menarik dan unik. Ini adalah salah satu strategi yang bisa mendatangkan pembeli dan keuntungan besar.
Apalagi konten Anda masuk FYP atau For You Page, maka semakin banyak orang menonton video Anda. Otomatis akan semakin luas juga target pasar yang dapat Anda jangkau. Berikut strategi promosi TikTok Affiliate lainnya, antara lain:
1. Menentukan Target Audience
Sebelum mempromosikan produk, sebaiknya cari tahu terlebih dahulu selera audience. Jika akun afiliasi Anda menjual makanan, maka bisa bergabung pada merchant produk serupa. Hal ini agar memudahkan menentukan target pasar.
Dengan begitu, mereka yang mengikuti akun Anda adalah mereka yang memiliki minat yang sama. Jadi, mereka kemungkinan besar menjadi tertarik membeli produk yang Anda promosikan karena sesuai dengan selera dan minat mereka.
2. Audio dan Hashtag Trending
Salah satu strategi agar menghasilkan jutaan rupiah dari afiliasi TikTok adalah membuat konten promosi dengan audio dan hashtag trending. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan potensi konten muncul di FYP dan banyak yang melihat.
Tren yang ada di platform TikTok memang cenderung cepat berubah. Oleh karena itu, penting mengikuti trend yang sedang berlangsung agar Anda bisa menyesuaikan saat pembuatan konten promosi produk yang baik dan menarik.
3. Cantumkan Link Produk di Video
Langkah selanjutnya untuk meningkatkan penjualan produk afiliasi adalah mencantumkan link produk pada video yang Anda buat. Hal ini bertujuan agar calon pembeli bisa langsung menemukan produk yang tertaut pada konten video tersebut.
Meskipun belum tentu mereka membeli produk Anda, namun mereka bisa masuk tahap brand consideration saat membuka link tautan. Hal ini juga sebagai bentuk memperkenalkan produk, jika mereka tertarik bisa langsung membelinya.
4. Cantumkan Link di Bio Profil
Jika Anda menjual atau mempromosikan lebih dari satu produk pada satu video, maka bisa mencantumkan link pada bio profil Anda. Pada tautan link ini Anda bisa mengumpulkan berbagai jenis link produk yang ingin Anda gunakan.
Hal ini harus Anda lakukan karena biasanya banyak calon pembeli yang meminta spill seluruh produk. Tentunya hal ini bisa memberikan Anda keuntungan karena bisa menjual atau mempromosikan lebih dari satu jenis produk pada satu video.
Itulah beberapa strategi untuk mendapatkan penghasilan dari program afiliasi, Anda bisa membuat konten yang menarik minat pembeli. Anda juga bisa membuat konten yang sedang viral yang di dalamnya terselip promosi produk afiliasi.
Demikian informasi tentang TikTok Affiliate yang memberikan peluang menghasilkan cuan. Dengan menerapkan strategi yang tepat, Anda bisa menghasilkan jutaan rupiah loh. Yuk, pahami kembali cara daftar dan apa strateginya di atas!